SerbaPintas.com

Cara Cepat Ubah Nama Bayi di BPJS Kesehatan

Cara Mengubah Nama Bayi di bpjs kesehatan, Cara Mengubah Nama Bayi Pada Kartu BPJS, Syarat Yang Diperlukan merubah nama bayi di bpjs kesehatan

Cara Cepat Ubah Nama Bayi di BPJS Kesehatan
SerbaPintas.com - Semua warga Indonesia wajib untuk menjadi peserta BPJS Kesehatan tanpa terkecuali, begitupun dengan calon bayi yang masih dalam kandungan ibu hamil yang juga merupakan peserta BPJS Kesehatan. Nantinya saat bayi tersebut lahir, maka nama yang tertera pada data BPJS Kesehatan berupa “Bayi Nyonya (Nama Ibu Kandung)”. Sehingga dengan begitu, orang tua bayi harus mengubahnya menjadi nama bayi sesuai dengan Akte Kelahiran maupun Kartu Keluarga setelahnya.

Namun hingga saat ini, masih banyak peserta BPJS Kesehatan yang kesulitan saat hendak mengubah nama bayi di BPJS Kesehatan, padahal ada cara mudah dan cepat yang bisa dilakukan. Bagaimana cara ubah nama bayi di BPJS Kesehatan? Berikut ini merupakan ulasan yang bisa memberikan kamu panduan tentang cara mengubah nama bayi menjadi nama sebenarnya di BPJS Kesehatan. 

Syarat Ubah Nama Bayi di BPJS Kesehatan

Sebagai seorang ibu, tentunya kita ingin yang terbaik untuk sang anak, salah satu yang bisa kita lakukan adalah mendaftarkannya menjadi peserta BPJS Kesehatan agar bisa mendapatkan perlindungan dan perawatan kesehatan yang lebih terjamin. Bahkan sang ibu juga sudah bisa mendaftarkan si bayi sejak masih dalam kandungan. Hanya saja nanti ketika bayi sudah terlahir ke dunia, maka orang tua harus melakukan perubahan nama bayi dari yang “Bayi Nyonya (Nama Ibu Kandung)” menjadi nama yang sebenarnya sesuai dengan Akte Kelahiran. 

Untuk mengubah nama bayi di BPJS Kesehatan pun sudah bisa kita lakukan secara mudah dan cepat, yakni dengan menggunakan aplikasi JKN Mobile. Hanya saja ada beberapa syarat dan ketentuan yang harus terpenuhi, diantaranya adalah:

  1. Bayi yang bersangkutan sudah memiliki Akte Kelahiran. 
  2. Nama bayi sudah tercantum pada Kartu Keluarga. 
  3. Orang tua telah memasang aplikasi JKN Mobile pada perangkatnya. 
  4. Orang tua sudah mendaftar dan memiliki akun JKN Mobile. 

Cara Cepat Ubah Nama Bayi di BPJS Kesehatan

Apabila semua syarat telah terpenuhi maka selanjutnya adalah mengikuti beberapa langkah berikut ini untuk mengubah nama bayi di BPJS Kesehatan secara cepat melalui aplikasi JKN Mobile. 

  1. Buka aplikasi JKN Mobile yang telah login menggunakan akun kamu. 
  2. Kemudian tap pada "Menu Lainnya". 
    Merubah Nama Bayi Pada BPJS Kesehatan
  3. Setelah itu kamu pilih pada menu "Perubahan Data Peserta".
    Cara Ubah Nama Bayi Menjadi Nama Asli di BPJS Kesehatan
  4. Selanjutnya tap ikon panah ke bawah lalu tap "Bayi Nyonya (Nama Ibu Kandung)".
  5. Lalu masukkan data pribadi bayi seperti Nomor KK, NIK bayi, Tanggal Lahir Bayi, Jenis Kelamin hingga Nama Bayi. 
    Cara Ubah Data Bayi Baru Lahir di BPJS Kesehatan

  6. Setelah itu isi juga kolom alamat dan data lainnya lalu tap "Simpan".
  7. Pada halaman Syarat dan Ketentuan kamu langsung saja scroll ke bawah lalu centang kotak kecil yang menyatakan "Saya Setuju" dan tap "Selanjutnya".
  8. Kemudian masukkan juga kode verifikasi yang masuk ke nomor telepon kamu melalui SMS. 
  9. Terakhir tap tombol "Verifikasi" untuk mengakhiri proses ubah nama bayi di BPJS Kesehatan.

Itulah ulasan yang bisa membantu kamu apabila sedang mencari cara cepat untuk mengubah nama baik di BPJS Kesehatan. Semoga bisa bermanfaat dan membantu kamu ya.